SBMPTN

Pertanyaan

Contoh wawancara tukang ojek mengenai masyarakat sosial

1 Jawaban

  • wawancara dengan tukang ojek di bawah ini  diperankan oleh Suherman sebagai pewawancara dan Pak Haryo sebagai narasumber / tukanbg ojek.

    Pewawancara : "Selamat siang pak, sebelumnya saya minta maaf karena mengganggu waktunya sebentar. Apakah bapak berkenan untuk saya wawancara?"

    Narasumer / Tukang Ojek : "Iya selamat siang, silahkan mumpung sekarang saya sedang tidak tarikan."

    Pewawancara : "Mohon maaf siapa nama lengkap bapak siapa?"

    Narasumer / Tukang Ojek : "Nama saya Achmad Suharyo, tapi saya lebih akrab dipanggil Haryo."

    Pewawancara : "Bapak asalnya darimana?"

    Narasumer / Tukang Ojek : "Saya asli dari tegal dek."

    Pewawancara : "Saat ini berapa tahun usia bapak?"

    Narasumer / Tukang Ojek : "Saat ini saya berumur 43 tahun."

    Pewawancara : "Bisakah bapak menceritakan mengenai pengalam pendidikan bapak selama ini?"

    Narasumer / Tukang Ojek : "Saya mulai sekolah SD tahun 1980 hingga 1986, selanjutnya saya masuk ke jenjang SMP dari tahun 1986 sampai 1989, selanjutnya saya melanjutkan sekolah karena saya dulu termasuk murid yang disiplin dan cukup cerdas, jadi saya melanjutkan ke tingkat SMA dari tahun 1989 sampai 1992, namun setelah lulus SMA saya tidak tau mau lanjut sekolah. Alasannya karena orangtua saya merupakan keluarga yang tidak mampu, sehingga saya memutuskan untuk berhenti sekolah dan mencari pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan kami."

    Pewawancara : "Bagaimana bapak bisa sampai ke Jakarta?"

    Narasumer / Tukang Ojek : Saya pergi ke jakarta karena dulu saya ikut teman saya. Katanya dia punya kerjaan untuk membiayai orangtua lagi sakit."

    Pewawancara : "Apakah bapak memiliki pengalaman di pekerjaan lain selain menjadi tukang ojek?"

    Narasumer / Tukang Ojek : "Waktu dulu saya pernah menjadi seorang karyawan di perusahaan swasta di jakarta pusat."

Pertanyaan Lainnya